Rabu, 28 Januari 2009

Pemkab Rencanakan Penataan Kembali Bledug Kuwu


Pemkab Grobogan melalui Dinas Pemuda, Olah Raga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) berencana menata kembali kawasan obyek wisata Bledug Kuwu. Beberapa fasilitas obyek wisata yang terletak di Desa Kuwu, Kecamatan Kradenan ini kondisinya sangat memprihatinkan.

Kepala Disporabudpar Pirman mengatakan penataan kawasan Bledug Kuwu ini bukannya tanpa alasan. Dikatakan, kawasan wisata Bledug Kuwu itu sudah dikenal masyarakat luas. “Jika pengunjung banyak, berarti pendapatan juga semakin banyak,” katanya.

Dari pantauan Koran ini, beberapa gardu pandang di objek wisata itu kondisinya memprihatinkan. Lantai kayu yang menjadi lantai gardu itu, beberapa sudah mulai lapuk. Bahkan, satu gardu yang terletak di sebelah ujung timur hampir roboh.

Menurut keterangan salah seorang penjaga, sudah lama tidak ada perbaikan fasilitas di objek wisata seluas 45 hektar itu. Bahkan, tempat parkir kendaraan bermotor juga sangat sempit. “Jika sedang ramai pengunjung, banyak kendaraan tak kebagian tempat parkir,” katanya.

Minimnya fasilitas yang disediakan pengelola juga dikeluhkan oleh beberapa pengunjung. Jono misalnya, warga Kecamatan Pulokulon ini mengatakan suasana obyek wisata Bledug Kuwu sudah mulai kumuh. “Banyak coretan tulisan di gardu, kesannya kurang rapi,” keluhnya.

Minimnya sumber daya manusia di lingkungan Disporabudpar, menurut Pirman menjadi salah satu kendala pihaknya dalam mengembangkan kawasan wisata di Kabuapten Grobogan. Meski demikian, rencana penataan Bledug Kuwu dan beberapa objek wisata lainnya tak akan terganggu. “Dengan pentaan kawasan itu, diharapkan jumlah pengunjung bertambah,” harap Pirman.

Bledug Kuwu Snapshot





Tidak ada komentar:

Posting Komentar